(EBook Kolaborasi) Community Relations dalam ‘Santri Jogo Kali’: Kolaborasi Pemerintah Daerah dan Warga untuk Pelestarian Lingkungan

Community Relations adalah salah satu bentuk tanggung jawab sosial dari lembaga untuk berinteraksi dengan komunitas di sekitarnya melalui sebuah program yang terencana. Community Relations dapat diterapkan dalam institusi pemerintah ketika pemerintah menyadari keterbatasan geraknya dalam mengelola berbagai permasalahan yang ada sehingga perlu adanya keterlibatan masyarakat. Konsep Government-Community Relations telah lama diterapkan dalam tata kelola lingkungan di berbagai negara di dunia, seperti di Australia dan Republik Rakyat Tiongkok. Kedua negara memiliki pendekatan yang berbeda dalam implementasinya sehingga penting untuk mempelajarinya guna menemukan pendekatan yang tepat bagi permasalahan lingkungan yang ada di Indonesia. Contoh penerapan konsep Government-Community Relations di Indonesia yang menggunakan pendekatan PR Baru yang menempatkan komunitas sebagai mitra lembaga dan adanya hubungan timbal balik antara pemerintah, warga, dan bahkan pelaku bisnis.